Home Kesehatan Ide Sarapan Simpel untuk Pekerja Kantoran
KesehatanLifestyle

Ide Sarapan Simpel untuk Pekerja Kantoran

Share
Share

JakartaHi Moms and sis, kesibukan dalam pekerjaan terkadang membuat waktu menyiapkan sarapan menjadi sangat terbatas. Akibatnya, banyak pekerja kantoran memilih melewatkan sarapan karena harus segera berangkat agar tidak datang terlambat. Padahal sarapan sangat dibutuhkan tubuh sebagai sumber energi dan nutrisi sebelum beraktivitas di tempat kerja.

Sekarang tidak perlu takut waktu terbuang lama untuk menyiapkan sarapan. Dengan pilihan sarapan sederhana ini, kamu tetap bisa sarapan dan menjalani aktivitas kantor dengan energi yang cukup.

Dikutip dari website halodoc.com terdapat beberapa rekomendasi menu sarapan untuk pekerja kantoran, yuk simak!
1.⁠ ⁠Oatmeal
Oatmeal sangat mudah kita dapatkan karena tersedia di berbagai toko, selain itu penyajiannya juga mudah. Cukup seduh oatmeal, tambahkan potongan buah-buahan segar dan taburan kacang sebagai topping, kamu sudah bisa menikmati sarapan lezat.

2.⁠ ⁠Sereal
Sereal sering dipilih sebagai sarapan karena tidak memerlukan proses memasak yang rumit. Cukup disajikan dengan susu atau air hangat, tubuh kamu bisa mendapatkan vitamin B kompleks, vitamin A, zat besi, dan magnesium yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh.

3.⁠ ⁠Yogurt
Yoghurt cocok dikonsumsi saat sarapan karena kandungan proteinnya membantu menahan rasa lapar lebih lama, serta probiotik yang baik bagi sistem pencernaan. Teksturnya yang ringan membuat yoghurt mudah dicerna dan cocok dipadukan dengan buah sebagai sumber energi sebelum beraktivitas.

4.⁠ ⁠Roti
Roti sangat praktis untuk sarapan karena mudah dibawa, cepat disantap, dan tersedia hampir di mana saja. Ditambah lagi, kandungan vitamin dan nutrisi di dalamnya membantu tubuh tetap bertenaga, menjadikannya teman yang ideal untuk memulai hari dengan aktivitas di kantor atau perjalanan ke tempat kerja.

5.⁠ ⁠Telur
Telur cocok untuk sarapan karena mudah diolah, bisa direbus, digoreng, atau dijadikan omelet sehingga praktis untuk disiapkan di pagi hari. Selain itu protein yang terkandung dalam telur dapat menjadi sumber energi yang ideal untuk memulai aktivitas di tempat kerja.

Menyiapkan sarapan sebelum berangkat kerja sebenarnya tidak sulit. Cukup luangkan 5–10 menit saja, kamu bisa menyiapkan sarapan yang membuat tubuh lebih sehat dan bertenaga sepanjang hari. Jadi, tunggu apa lagi Moms and sis? Yuk, moms langsung praktekkan di rumah! (ALF)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
InspirasiKesehatanParenting

Peringatan HGN Momentum Edukasi Gizi Anak di Sekolah

Jakarta – Hi mom and sis! Momentum peringatan Hari Gizi Nasional (HGN)...

BeautyLifestyle

Sibuk Kerja, Lupa Rawat Kulit? Ini Dasar Skincare yang Realistis

Jakarta – Hi Moms and sis, bagi sebagian besar perempuan yang berkarir,...

KesehatanLifestyle

Apakah Benar Konsumsi Taoge Dapat Meningkatkan Kesuburan?

Jakarta – Hi Moms and Sis, sebagai seorang perempuan, kita kerap menerima...

BeautyInspirasiLifestyle

Ini Urutan Skincare yang Tepat di Pagi Hari

Jakarta, Hi Moms and sis, sebagai perempuan tentunya kita seringkali merawat wajah...