Home Kesehatan Kampanye “Bekal Seru Semua Aksimu” Dukung Tumbuh Kembang Gen Alpha
KesehatanParentingWhat's Up

Kampanye “Bekal Seru Semua Aksimu” Dukung Tumbuh Kembang Gen Alpha

Share
Diamond Bekal Seru Semua Aksimu
Share

Indonesia masih menghadapi tantangan serius terkait pemenuhan gizi anak. Saat ini tingkat prevalensi kekurangan zat gizi mikro sangat tinggi dan konsumsi susu lebih rendah dibandingkan negara-negara Asia lainnya. Kondisi ini menunjukkan bahwa asupan harian anak-anak usia sekolah belum sepenuhnya mendukung pertumbuhan optimal.

Dokter spesialis anak Tumpal Andreas mengatakan bahwa usia 5-12 tahun adalah masa krusial bagi perkembangan fisik dan kognitif karena periode tersebut terjadi peningkatan signifikan pada pertumbuhan skeletal, pematangan system saraf, dan kapasitas neuroplastisitas otak.

Ia mengatakan, untuk mendukung tumbuh kembang anak di usia sekolah saat ini, orang tua harus bijak memberikan bekal kaya makronutrien dan mikronutrien. Jika asupan harian anak tidak dijaga dengan baik, hal itu berisiko menghambat konsentrasi belajar serta mengganggu pertumbuhan jangka panjang.

“Ada jajanan yang memenuhi syarat tersebut, contohnya susu, yang mengandung protein bermutu tinggi, vitamin esensial, serta kalsium dan magnesium yang menunjang kepadatan tulang, perkembangan fungsi kognitif, dan homeostasis metabolik. Dengan pemenuhan bekal gizi yang adekuat, anak-anak memiliki fondasi kesehatan yang lebih kokoh untuk melewati fase pertumbuhan sekaligus membangun ketahanan jangka panjang,” jelasnya dalam acara talkshow yang digelar di Summer Terrace Scientia Park, Summarecon Serpong, Sabtu (27/9).

Tantangan ini semakin penting saat dikaitkan dengan Generasi Alpha, yang sudah terbiasa dengan kehidupan era digital, mendapat asupan informasi dengan cepat, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, dan cenderung eksploratif. Meskipun dituntut untuk kreatif dan mandiri, mereka rentan mengalami ketidakseimbangan antara kebutuhan fisik, mental, dan nutrisi. Oleh karena itu, peran orang tua menjadi sangat krusial dalam menyediakan pola makan bergizi, ruang gerak yang cukup, serta dukungan emosional yang konsisten.

Psikolog anak Ayoe Sutomo menyebutkan, pola asuh Gen Alpha memiliki tantangan tersendiri. Generasi ini berkembang dalam ekosistem digital yang sarat stimulasi sehingga membentuk kapasitas kognitif adaptif namun rentan terdistraksi. Pada fase ini, anak membutuhkan kerangka regulasi yang konsisten, stimulasi multisensorik yang proporsional, serta integrasi pengalaman seimbang antara aktivitas fisik dan mental.

“Peran orang tua sangat penting dalam menyediakan bekal melalui interaksi suportif, penguatan afektif, dan fasilitasi eksplorasi di ruang terbuka dikarenakan generasi Alpha juga sangat suka bereksplorasi dan mudah bosan,” ujarnya.

Sementara itu, figur publik sekaligus ibu Artika Sari Devi juga berbagi pengalamannya dalam mendampingi anak-anaknya di tengah dinamika era digital. “Sebagai orang tua, peran kita bukan hanya mengarahkan, tetapi juga menyiapkan bekal agar mereka bisa tetap aktif, sehat, dan seimbang. Bekal di sini tidak sebatas nutrisi, melainkan juga kesempatan bergerak, ruang eksplorasi, serta dukungan emosional yang memberi rasa aman,” jelasnya.

Menyadari tantangan tersebut, Diamond merancang kampanye “Bekal Seru Semua Aksimu.” General Manager PT Diamond Food Indonesia Ivonne Adelina menjelaskan komitmen Diamond dalam mendukung tumbuh kembang Gen Alpha. “Bekal Seru Semua Aksimu adalah wujud komitmen kami dalam mendukung tumbuh kembang Gen Alpha yang suka sekali mengeksplorasi banyak hal seru dalam hidupnya,” kata Ivonne.

Kampanye ini akan hadir di berbagai daerah untuk menjangkau lebih banyak keluarga Indonesia dan mendukung Generasi Alpha agar tumbuh sehat, aktif, dan percaya diri, menyapa konsumen di lebih dari 120 titik modern trade, serta menghadirkan pengalaman di 40 destinasi rekreasi dan tempat bermain anak di Indonesia. (dna)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles
InspirasiLifestyleWhat's Up

Okamoto Ajak Gen Z Nikmati Hidup dengan Aman dan Asik di M Fest Bali

Jakarta  – Hi mom and sist! Kadang, di tengah keseruan hidup yang...

InspirasiPsikologiWhat's Up

Ini Cara Biar Nggak Deg-Degan Saat Wawancara Kerja

Jakarta – Hi mom and sist! Kadang wawancara kerja sering jadi momen...

KulinerWhat's Up

Njonja Redaktur’s High Tea: Hidupkan Semangat Jurnalis Perempuan di Dapur Babah Élite

Bayangkan suatu sore di Batavia di awal abad ke-20. Di ruangan yang...

What's Up

FWD Insurance Customer Programs Tingkatkan Kepercayaan Nasabah

Jakarta – Hi mom and sist! Kalian tau gak sih, kadang yang...